Dia pun mengungkapkan pengumuman penetapan tarif oleh Presiden Donald Trump ini meningkatkan ketidakpastian global. Alhasil, kericuhan dari Trump ini memicu probabilitas resesi di semua negara.
“Pengumuman penetapan tarif oleh trump 2.0 kita lihat ekonomi uncertainty langsung melonjak, yang tertinggi ini akibat kebijakan tersebut probability resesi juga meningkat,” ujar Airlangga dalam Sarasehan Ekonomi Bersama Presiden Republik Indonesia di Menara Mandiri, Jakarta, Selasa (8/4/2025).
Untungnya, kata Airlangga, risiko resesi Indonesia relatif rendah, yakni hanya 5% akibat ketidakpastian kebijakan perdagangan ini. Sementara itu, probabilitas resesi di AS mencapai 60%.
“Indonesia tapi relatif rendah di 5% trade policy uncertainty juga tinggi sehingga kita masuk dalam kebijakan yang uncertain. Terjadi gejolak pasar keuangan Indonesia, terjadi pelemahan di emerging market retaliasi tarif China rantai pasok global terganggu,” ujarnya.
Hal ini memicu banyak korporasi wait and see sehingga terjadi penurunan konsumsi dan investasi. Namun, dia memastikan ketahanan ekonomi Indonesia cukup baik. Dari segi peringkat investasi daya saing, Indonesia naik di nomor 27 dari 67 negara. Ini berdasarkan data IMD.
“Indonesia naik 7 tingkat dan kinerja perek serta efisiensi bisnis relatif baik itu yang dilaporkan oleh IMD,” ungkap Airlangga.
Berdasarkan pantauan CNBC Indonesia Research yang dilansir dari Refinitiv, nilai tukar rupiah di awal perdagangan pasca libur panjang Lebaran selama 10 tahun terakhir seringkali ditutup melemah.
Rupiah hanya menguat sebanyak tiga kali yakni pada 2016, 2019, dan 2023. Sementara sisanya, rupiah tampak melemah bahkan rupiah sempat ambruk lebih dari 2% pada 16 April 2024.
Aksi Trump Pekan Lalu
Selasa (8/4/2025) menjadi momen yang ditunggu pelaku pasar mengingat ini adalah hari pertama perdagangan usai libur panjang Lebaran dengan total 11 hari.
Hal lain yang patut menjadi perhatian adalah momen di pekan lalu yakni saat Presiden AS Donald Trump mengumumkan tarif resiprokalnya terhadap mitra dagangnya, termasuk Indonesia yang kena sebesar 32%.
Kebijakan tarif Trump memicu ketidakpastian global hingga saling serang perang dagang. Dampak yang bisa dirasakan rupiah diperkirakan akan besar mulai dari kaburnya investor asing di pasar keuangan Tanah Air hingga gejolak eksternal yang tinggi
Hal ini akan berdampak negatif pada tidak lakunya barang Indonesia di AS mengingat harga barang yang masuk ke AS akan cenderung lebih mahal dari biasanya. Alhasil, masyarakat di AS akan cenderung memilih produk AS dibandingkan impor dari Indonesia.
Apabila hal ini terus dibiarkan, maka suplai dolar AS Indonesia akan berkurang dan nilai tukar rupiah dapat terus mengalami tekanan.
Proyeksi Rupiah Selasa 8 April 2025
Mega Capital Sekuritas (MCS) mengamati tekanan depresiasi yang kuat terhadap rupiah di pasar forward luar negeri. Namun, tekanan depresiasi tersebut mereda hari ini, seiring dengan turunnya indeks dolar AS (DXY) yang per 4 April 2025 berada pada posisi 103,02.
Oleh karena itu, MCS memperkirakan rupiah akan tetap terkendali pada Selasa besok, berada di kisaran Rp16.500-16.600 per dolar AS.
Ekspektasi depresiasi rupiah ini juga disampaikan oleh Global Markets Economist Maybank Indonesia, Myrdal Gunarto, bahwa rupiah cukup rentan mengalami lonjakan dari level penutupan terakhir ke atas level Rp16.700/US$.
Namun ia juga mengingatkan bahwa dampaknya tidak akan sama seperti kondisi saat rupiah melemah pada tahun 1998, karena saat ini struktur ekonomi kita jauh lebih solid.
Kita memiliki sektor ekspor andalan seperti batu bara dan komoditas lainnya yang justru akan terdampak positif jika terjadi tren penguatan global dolar AS. Selain itu, kita juga banyak mengimpor barang dari negara-negara seperti China dan kawasan ASEAN, yang mata uangnya juga turut tertekan oleh dolar AS. Hal ini akan membantu menahan lonjakan harga barang impor yang kita konsumsi.
Pasca lebaran, terpantau ada 13 emiten yang bakal segera membagikan dividen, sebagian ada yang menebar dividen dengan cuan yang atraktif di atas 7%, setara lebih dari keuntungan deposito bank per tahun.
Pertama, ada emiten bank pelat merah RI, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) yang membagikan dividen atraktif sebesar Rp466,18 per lembar saham. Jika dihitung dari harga saham di kisaran Rp5.200, yield yang dihasilkan mencapai 8,97%.
Tak jauh di belakang, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) menawarkan yield dividen sebesar 8,82%. Perusahaan akan membagikan dividen sebesar Rp374,06 per saham, dengan harga saham berada di Rp4.240.
Berikutnya disusul, bank swasta PT Bank OCBC NISP Tbk (NISP) dengan potensi cuan dividen sebesar 7,88%. Emiten ini menetapkan dividen sebesar Rp106 per lembar saham, dengan harga saham di level Rp1.345.
Dari sektor multifinance, PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) mencatatkan yield dividen sebesar 7,64%. Dengan dividen Rp703 per saham dan harga saham Rp9.200.
PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOMF) juga menawarkan yield yang solid, yakni sebesar 6,23%. Dengan dividen senilai Rp22,66 per saham dan harga saham Rp364 per lembar.
Sementara itu, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) menawarkan yield sebesar 6,05% dari dividen sebesar Rp53,57 per saham, dengan harga saham Rp885.
Selanjutnya ada bank pelat emas Tanah Air lagi, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) memberikan yield dividen sebesar 5,15%. Dengan dividen Rp208,40 per saham dan harga saham Rp4.050 per lembar.
Lalu ada PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) turut membagikan dividen sebesar Rp113,85 per saham dengan harga saham Rp2.440. Yield-nya tercatat di angka 4,67%, menjadikannya sebagai alternatif yang cukup kompetitif di tengah persaingan sektor perbankan nasional..
PT XL Axiata Tbk (EXCL) dari sektor telekomunikasi membagikan dividen sebesar Rp85,70 per saham dengan harga saham Rp2.280. Yield dividen yang dihasilkan sebesar 3,76%.
Di posisi bawah, terdapat beberapa emiten dengan yield di kisaran rendah hingga sedang. PT Nusantara Sejahtera Raya Tbk (CNMA) dan PT Temas Tbk (TMAS) masing-masing menawarkan yield 3,25% dan 3,15% dari dividen Rp4 per saham.
Sementara itu, PT Ifishdeco Tbk (IFSH) memberikan yield 1,81%, dan PT Jati Piranti Solusindo Tbk (JATI) dengan yield paling buncit yakni 0,93%.
PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) menyatakan perusahaan telah menyalurkan Bonus Hari Raya (BHR) kepada mitra pengemudi yang memenuhi kriteria berkinerja baik dan produktif sejak 22-24 Maret 2025, sesuai dengan imbauan pemerintah. Jumlah tertinggi BHR yakni sebesar Rp 900.000 untuk mitra GoRide (roda dua) dan Rp 1.600.000 untuk mitra GoCar (roda empat).
Chief of Public Policy and Government Relations GoTo Ade Mulya mengatakan bahwa BHR adalah bentuk apresiasi kepada mitra driver yang aktif, produktif, dan berkinerja baik, sesuai dengan imbauan Presiden Prabowo Subianto dan Kementerian Ketenagakerjaan.
“BHR ini bukan Tunjangan Hari Raya (THR) sebagaimana untuk pekerja formal, melainkan merupakan inisiatif mandiri Gojek untuk mendukung mitra driver menyambut Idul Fitri,” kata Ade dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu (5/4/2025).
Lebih lanjut, Ade mengatakan Gojek telah memenuhi imbauan pemerintah untuk memberikan BHR setara dengan sekitar 20% penghasilan bersih rata-rata per bulan kepada Mitra Juara Utama, kategori tertinggi driver Gojek yang memenuhi kriteria produktif dan berkinerja baik.
“Perlu kami luruskan bahwa perhitungan 20% tersebut bukan dari pendapatan per tahun. Dan untuk kategori di luar Mitra Juara Utama, sesuai dengan arahan Kemnaker disesuaikan dengan kemampuan perusahaan.
Berikut rincian BHR yang disalurkan oleh Gojek
-Roda Dua (GoRide)
1. Kategori Mitra Juara Utama
-Nominal BHR Rp 900.000
-Hari aktif 25 hari/bulan
-Jam Online 200 jam/ bulan
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian Maret 2024-Februari 2025
2. Kategori Mitra Juara
-Nominal BHR Rp 450.000
-Hari aktif 25 hari/bulan
-Jam Online 200 jam/ bulan
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian September 2024-Februari 2025
3. Kategori Mitra Unggulan
-Nominal BHR Rp 250.000
-Hari aktif 25 hari/bulan
-Jam Online 200 jam/ bulan
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian Desember 2024-Februari 2025
4. Kategori Mitra Andalan
-Nominal BHR Rp 100.000
-Hari aktif 25 hari/bulan
-Jam Online 200 jam/ bulan
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian Februari 2025
5. Kategori Mitra Harapan
-Nominal BHR Rp 50.000
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian Februari 2025
Roda Empat (GoCar)
1. Kategori Mitra Juara Utama
-Nominal BHR Rp 1.600.000
-Hari aktif 20 hari/bulan
-Jam Online 160 jam/ bulan
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian Maret 2024-Februari 2025
2. Kategori Mitra Juara
-Nominal BHR Rp 800.000
-Hari aktif 20 hari/bulan
-Jam Online 160 jam/ bulan
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian September 2024-Februari 2025
3. Kategori Mitra Unggulan
-Nominal BHR Rp 500.000
-Hari aktif 20 hari/bulan
-Jam Online 160 jam/ bulan
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian Desember 2024-Februari 2025
4. Kategori Mitra Andalan
-Nominal BHR Rp 100.000
-Hari aktif 20 hari/bulan
-Jam Online 160 jam/ bulan
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian Februari 2025
5. Kategori Mitra Harapan
-Nominal BHR Rp 50.000
-Tingkat penerimaan bid dan penyelesaian trip 90%
-Periode pencapaian Februari 2025
Ferbby Ariyani Nahak, mitra driver Gojek roda dua di Jakarta yang menerima BHR sebesar Rp 900.000 sebagai Mitra Juara Utama, menyebut, Gojek merupakan pekerjaan utamanya.
“Saya narik sekitar 140 orderan dalam seminggu dan tetap ada istirahatnya. Alhamdulillah saya bisa gunakan BHR ini untuk keperluan servis motor dan ajak anak-anak jalan-jalan,” kata dia.
Ferbby juga menjelaskan terkait isu mitra yang tidak mendapatkan BHR atau hanya mendapatkan sebesar Rp 50.000.
“Syarat dari Gojek jelas. Salah satunya ada jumlah jam narik, tingkat penyelesaian harus 90%, hari aktif harus 25 hari per bulan. Mungkin ada yang tidak memenuhi syarat di salah satu kriteria,” ujar Febry.
Rahmad Romadhon, salah satu mitra pengemudi roda dua Gojek di Palembang yang menerima BHR sebesar Rp 450 ribu menyatakan bahwa ia merasa bangga masuk ke dalam kategori Mitra Juara.
“Terima kasih banyak Gojek yang tahun ini memberikan BHR. Ini sangat bermanfaat untuk membeli kebutuhan keluarga saat Lebaran,” ujar Rahmad.
Rahmad menjelaskan, perihal besaran BHR yang berbeda-beda diterima tiap mitra driver.
“BHR disalurkan tergantung kinerja dari driver tersebut. Bagi driver yang bekerja penuh waktu tentu akan mendapat besaran BHR lebih banyak daripada mitra yang narik paruh waktu. Inilah bentuk keadilan,” kata dia.
Kendati telah menyalurkan BHR sesuai dengan arahan pemerintah, Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer mengkritik aplikator dan menyebut mereka “rakus” karena sebagian mitra hanya mendapat BHR sebesar Rp 50.000. Pernyataan tersebut bertentangan dengan apa yang disampaikan sebelumnya ketika ia mengklarifikasi bahwa mitra yang mendapat BHR Rp 50.000 adalah mereka yang tidak aktif karena bekerja secara paruh waktu.
“Jadi, kenapa mendapatkan Rp 50.000 itu? Karena pertimbangan mereka. Mereka itu pekerja part-time,” ujarnya sebagaimana dilaporkan CNBC Indonesia.
Mengutip SE Menteri Ketenagakerjaan Nomor M/3/HK/04 tahun 2025, Pasal 4 menyebutkan bahwa bagi pengemudi dan kurir online di luar kategori sebagaimana dimaksud pada nomor 3 (di luar kategori produktif dan berkinerja baik), diberikan BHR Keagamaan sesuai kemampuan perusahaan aplikasi. Mengacu keterangan resmi Gojek, besaran BHR yang diterima dalam kategori tertinggi atau Mitra Juara Utama yakni Rp 900.000 untuk mitra roda dua dan Rp 1.600.000 untuk mitra roda empat (Gocar).
Selain itu, Gojek juga menghadirkan empat kategori tambahan, yaitu Mitra Juara, Mitra Unggulan, Mitra Andalan, dan Mitra Harapan. Nominal BHR di setiap kategori dihitung berdasarkan tingkat produktivitas, kontribusi, serta tetap disesuaikan dengan kapasitas finansial perusahaan.
Hasilnya, wilayah Sumedang, Jawa Barat menjadi salah satu wilayah yang berpotensi terjadi gempa. Peneliti Pusat Riset Kebencanaan Geologi BRIN Sonny Aribowo mengatakan gempa yang terjadi di Sumedang pada Januari lalu menjadi bukti nyata akan keberadaan sesar-sesar aktif tersebut.
“Oleh karena itu, menjadi sangat penting untuk mengumpulkan lebih banyak pengetahuan dan membangun strategi mitigasi yang efektif untuk mengurangi dampak potensial dari bencana gempa di masa depan,” ujarnya dikutip dari keterangan tertulis, dikutip Jumat (4/4/2025).
Menurut Sonny, sejauh ini sesar-sesar di Jawa yang sudah pernah diteliti dan dipublikasikan antara lain yakni Sesar Cimandiri, Sesar Lembang, Java Back-arc Thrust/Baribis-Kendeng Sesar Opak, Sesar Mataram, Sesar Garsela, Sesar di Karangsambung, dan Sesar Pasuruan. Selain itu, jalur Sesar Rembang-Madura-Kangean Sakala, Somorkoning, yang terbukti aktif dilihat dari pergeseran morfologi dan trenching paleoseismologi.
Beberapa sesar yang sempat menyebabkan kejadian gempa bumi merusak selain sesar Sumedang, seperti sesar di Cianjur. Penelitian lebih lanjut juga kini dilakukan BRIN, termasuk ke sesar Java Back-arc Thrust karena berpotensi merusak daerah perkotaan seperti Semarang dan Surabaya.
“Gempa ternyata muncul di daerah yang understudied sebelumnya seperti Cianjur, Sumedang, dan bahkan yang terbaru adalah Laut Jawa di dekat Pulau Bawean,” katanya.
“Sejauh ini, pihak BRIN berencana melakukan ekspedisi terestrial di Pulau Jawa, untuk melihat atau mengonfirmasi jalur sesar yang masih belum banyak diperdalam. Ke depannya juga akan ada peta sesar aktif yang cukup detail di Pulau Jawa,” kata dia.
Sebagaimana diketahui, kondisi pulau Jawa dengan populasi terpadat di Indonesia menjadi alasan dilakukannya pemetaan sesar di Pulau Jawa. Hal ini membuat Pulau Jawa menjadi sangat rentan terhadap bencana-bencana geologi yang dapat terjadi.
Adapun, proyek ekspedisi yang dilakukan oleh BRIN tidak hanya memetakan sesar. Tetapi juga mencakup pemetaan palung, gunung dan bukit di bawah laut
Data Kementerian Perdagangan ataupun departemen perdagangan menunjukkan defisit perdagangan AS Indonesia diperkirakan memang terus meningkat pada 2024. Kenaikan defisit inilah yang membuat AS khawatir hingga memberlakukan kebijakan kenaikan tarif kepada Indonesia.
Data Kementerian Perdagangan menunjukkan Indonesia surplus perdagangan sebesar US$ 14,34 miliar pada Januari-Desember 2024. Nilai tersebut lebih rendah dibandingkan yang dicatat Badan Statistik AS yakni US$ 17,9 miliar.
Defisit tersebut menempatkan Indonesia di peringkat ke-15 dalam daftar negara dengan defisit perdagangan terbesar bagi Negeri Paman Sam.
Defisit perdagangan AS melonjak 67% dalam lima tahun terakhir dari US$ 8,58 miliar pada 2019 menjadi US$ 14,34 miliar pada 2024. Defisit bahkan pernah menyentuh US$ 16,57 miliar.
Dengan defisit sebesar itu Indonesia masuk dalam 15 besar negara penyumbang defisit ke AS pada 2024.
Nilai ekspor Indonesia ke AS melonjak hamper 48% dalam lima tahun terakhir dari US$ 17,84 miliar pada 2019 menjadi US$ 26,31 miliar pada 2024.
Bagi Indonesia, AS adalah surga ekspor untuk produk tekstil dan rajutan. Selama puluhan tahun, AS menjadi pasar utama produk jersey, rajutan, hingga Sepatu,
Nilai ekspor minyak sawit juga melonjak dalam lima tahun terakhir. Produk lain yang diekspor dalam jumlah besar adalah udang dan ikan serta peralatan elektrik.
China, yang menurut Trump mengenakan tarif 67% terhadap barang AS (termasuk hambatan non-tarif), kini akan menghadapi tarif timbal balik 34%, di samping tarifeksisting20%, sehinggatotalnyapaling sedikit menjadi 54%.
Vietnam, yang dinilai mengenakan tarif 90%, kini akan menghadapi tarif 46%.
India, yang mengenakan 52%, sekarang akan dikenakan 26%.
Uni Eropa, yang mengenakan 39%, akan dikenai tarif balasan 20%.
Kesimpulan
Semua negara dikenakan tarif dasar 10%.
Negara-negara dengan praktik perdagangan tidak adil dikenakan tarif tambahan berdasarkan setengah dari tarif yang mereka kenakan terhadap AS.
Negara-negara dengan surplus perdagangan besar tetapi tarif rendah, seperti Inggris, Australia, dan Brasil, mendapat tarif tetap 10% tambahan.
China terkena dampak terbesar, dengan total tarif 54%
Melansir Channel News Asia, Otoritas Transportasi Darat Singapura (LTA) mengatakan GrabCab akan diberikan masa tenggang tiga tahun untuk secara bertahap memperluas armadanya guna memenuhi persyaratan minimum 800 taksi.
“Perusahaan juga harus memastikan bahwa taksinya mudah dikenali oleh pelanggan taksi daring, termasuk memiliki papan nama atap yang mencolok dan skema warna yang khas,” dikutip Rabu (2/4/2025).
GrabCab adalah anak perusahaan Grab Rentals dan perusahaan saudara GrabCar, yang memegang lisensi untuk mengoperasikan layanan taksi daring dan car-pool.
Lisensi taksi daring baru akan dimulai pada tanggal 9 April dan berlaku selama 10 tahun.
“Masuknya GrabCab ke sektor taksi daring membuat jumlah total operator taksi menjadi enam, menyediakan lebih banyak pilihan bagi pengemudi dan penumpang dan diharapkan dapat meningkatkan pasokan taksi,” kata LTA.
Operator taksi lain yang ada saat ini adalah CityCab, CDG, Prime, Strides, dan Trans-cab.
Sebagai bagian dari ketentuan perizinan, yang serupa dengan operator taksi lainnya, GrabCab harus memenuhi persyaratan seperti memiliki ruang bagasi yang cukup untuk membawa kursi roda lipat atau barang bawaan.
Layanan taksi daringnya juga harus mengikuti komponen struktur tarif taksi yang sama dengan operator taksi daring lainnya, kata LTA, dan tarifnya harus dipajang dengan jelas sehingga penumpang mengetahui tarif yang berlaku.
Berita kematian Kilmer dikabarkan oleh New York Times, mengutip putri Kilmer, Mercedes Kilmer.
Lahir di Los Angeles pada 31 Desember 1959, Kilmer mulai berakting saat SMA kemudian berhasil menjadi murid paling muda yang diterima di jurusan drama perguruan tinggi seni ternama di New York, Julliard.
Namanya terkenal sebagai salah satu aktor pemeran utama andalan pada 1990-an. Namun, bintang Kilmer redup karena sikapnya yang sering memicu perselisihan dengan sutradara dan rekan aktornya.
Menurut Reuters, Kilmer memiliki reputasi sebagai aktor yang temperamental, intens, perfeksionis, dan egois.
“Ketika beberapa orang mengkritik saya karena banyak maunya, saya pikir itu hanya untuk menutupi ketidakmampuan mereka, mereka harus melindungi diri sendiri,” kata Kilmer dalam wawancara dengan Orange County Register pada 2003. “Saya percaya bahwa saya menantang, bukan banyak maunya, dan saya tak akan minta maaf soal itu.”
Salah satu peran Kilmer yang menuai pujian adalah sebagai vokalis Jim Morrison di film “The Doors”(1991). Kilmer membuat video dirinya bernyanyi dan berlagak seperti Morrison ke sutradara Oliver Stone demi mendapatkan peran di film tersebut.
Kemudian, ia berperan di dua film yang meraup pendapatan besar yaitu “Heat” dan “Batman Forever.” Meskipun sukses di box office, Kilmer kalah pamor dari dua aktor lain di film itu yaitu Tommy Lee Jones dan Jim Carrey. Sutradara Joel Scumacher memaparkan pengalamannya di film superhero tersebut dengan menyebut Kilmer sebagai “orang yang paling terganggu secara psikologis yang pernah bekerja dengan saya.”
Kesaksian John Frankenheimer, sutradara “The Island of Dr. Moreau” yang dibintangi Kilmer dan Marlon Brando menyatakan, “Ada dua hal yang saya tak akan ulangi di hidup saya. Saya tak akan mendaki Gunung Everest dan bekerja dengan Kilmer lagi.” Dalam film itu, Kilmer juga dilaporkan bertengkar dengan Brando.
Kilmer juga membintangi film lain seperti “The Ghost and the Darkness” (1996) dengan Michael Douglas, “The Saint” (1997) dengan Elisabeth Shue, “At First Sight” (1999) dengan Mira Sorvino, “Red Planet” (2000), “The Salton Sea” (2002), “Alexander” (2004) dan “Kiss Kiss Bang Bang” (2005) dengan Robert Downey Jr.
Ia didiagnosis dengan kanker tenggorokan pada 2024 kemudian melalui perawatan radiasi dan kemoterapi sebelum harus menjalani tracheostomy yang membuat suaranya serak. Setelah pulih dari kanker ia sempat kembali membintangi sekuel “Top Gun” bersama Tom Cruise.
The Chicago Tribune wrote in 1997 that Kilmer was “a member in good standing of Hollywood’s bad boys club.” He was also nominated multiple times for worst actor in the annual Razzie awards honoring the worst in cinema.
Handsome with light brown hair, Kilmer’s personal life sometimes overshadowed his work. His relationships with various high-profile actresses included singer Cher and model Cindy Crawford.
Phillip Noyce, who directed him in “The Saint,” told the Chicago Sun-Times in 1997 that Kilmer “is plagued by a bad image, but most of it is unjustified. The real Val Kilmer is a lamb. And he is the hardest-working actor I’ve ever seen.”
Tahukah kamu, ada tiga jenis kurma yang populer dan sering dikonsumsi di berbagai negara, diantaranya sebagai berikut :
1. Kurma Ajwa
Kurma Ajwa, sering disebut sebagai kurma nabi, merupakan jenis kurma yang pertama kali dibudidayakan oleh Nabi Muhammad (SAW) dan kini banyak ditemukan di Arab Saudi. Kurma ini dikenal sebagai varietas terbaik di antara semua jenis kurma.
Kurma Ajwa memiliki warna coklat kehitaman yang sangat pekat, dengan tekstur luar yang berkerut seperti serat, namun sangat lembut saat dikunyah. Rasa kurma ini cenderung tidak terlalu manis dengan sedikit sentuhan asam, mirip dengan rasa kismis. Kurma ini kering, tidak lembab, dan berukuran besar, meskipun lebih kecil dibandingkan kurma Khalas dan Sukari.
Kurma Ajwa kaya akan mineral, seperti kalsium dan magnesium, sehingga memiliki manfaat kesehatan yang tinggi, seperti meningkatkan sistem kekebalan tubuh, memperkuat tulang, dan membantu mengatur tekanan darah. Tidak heran, harganya lebih mahal dibandingkan kurma lainnya. Meski tergolong mahal di Indonesia, kurma ini tetap diminati banyak orang.
2. Kurma Khalas
Kurma Khalas memiliki warna coklat terang dan tekstur yang lembut. Rasanya cenderung tidak terlalu manis, dengan aroma dan rasa seperti karamel saat matang. Harga kurma ini relatif lebih terjangkau dibandingkan kurma Ajwa atau Sukari.
Kurma Khalas menjadi pilihan sehari-hari bagi masyarakat di Timur Tengah dan Afrika Utara, karena rendah kalori, kaya serat, serta memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Kurma ini juga mengandung vitamin dan mineral penting, seperti kalium, magnesium, dan vitamin B6, yang membantu menjaga kesehatan tubuh, memperkuat sistem imun, dan melindungi tubuh dari penyakit.
3. Kurma Sukari
Kurma Sukari dikenal dengan warna coklat mudanya dan bentuk bulat. Rasa kurma ini sangat manis, mirip madu, dengan tekstur lembut dan lembab yang memberikan sensasi lumer di mulut.
Kurma Sukari mengandung berbagai nutrisi penting, seperti kalium, magnesium, serat, dan asam amino esensial. Nutrisi tersebut mendukung kesehatan kulit, rambut, kuku, serta membangun otot tubuh. Kurma ini juga ideal untuk ibu hamil, anak-anak, lansia, dan menjadi alternatif bagi mereka yang ingin mengurangi konsumsi gula.
Kurma Sukari bisa dinikmati dengan berbagai cara, seperti dimakan langsung, dicampur dengan susu atau oatmeal, atau dijadikan bahan smoothie. Untuk mendapatkan manfaat maksimal, disarankan mengonsumsinya secukupnya dan tetap menjaga asupan gula harian.
Pertama, penurunan harga tiket pesawat hingga 13-14%, sehingga lebih banyak masyarakat dapat melakukan perjalanan dengan biaya yang lebih terjangkau. Kedua, diskon tarif tol mencapai 20%, tentu ini meringankan beban pemudik yang menggunakan jalur darat. Ketiga, peningkatan moda transportasi umum seperti 30.451 bus, 2.550 kereta api, dan 772 kapal laut, ini memastikan perjalanan lebih lancar dan merata hingga ke daerah-daerah. Keempat, harga bahan pokok yang stabil, sehingga masyarakat dapat merayakan Lebaran dengan lebih tenang. Kelima, libur panjang, memberikan kesempatan lebih bagi masyarakat untuk bersilaturahmi dan berwisata.
Zita Anjani juga menyoroti dampak positif dari kebijakan ini terhadap sektor pariwisata nasional, di mana peningkatan mobilitas masyarakat turut menggerakkan ekonomi daerah, termasuk sektor UMKM dan destinasi wisata lokal.
“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk menikmati libur Lebaran ini dengan penuh kebahagiaan. Tetap jaga kebersihan, hormati sesama, dan mari kita dukung wisata lokal agar semakin berkembang,” katanya.
Ia juga mengingatkan para pemudik agar selalu berhati-hati di perjalanan. “Semoga semua yang dalam perjalanan diberikan kelancaran dan dapat merayakan Lebaran bersama keluarga tercinta,” tutupnya.
Zita menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh masyarakat Indonesia. Dalam pernyataannya, ia menekankan pentingnya momen Lebaran sebagai ajang silaturahmi serta mengapresiasi kebijakan pemerintah yang mendukung kelancaran mudik tahun ini.
“Selamat Hari Raya Idulfitri 1446 H. Taqabbalallahu minna wa minkum, mohon maaf lahir dan batin. Lebaran adalah waktu untuk berkumpul, berbagi, dan bersyukur,” ujar Zita.